Tuesday, March 22, 2016

Cara Memperbaiki Error 5B00 Printer Canon IP2770

 Cara Memperbaiki Error 5B00 Printer Canon IP2770 - Printer  merupakan sebuah alat yang digunakan untuk mencetak dokumen. alat ini tentu sangat vital bagi kita yang sehari - hari dituntut untuk bekerja dengan dokumen secara cepat. Terkadang Printer mempunyai Masalah yang tidak kita duga, entah itu Tidak bisa melakukan print atau koneksi dari komputer tidak terbaca oleh printer atau sebaliknya. sebenarnya banyak indikasi yang bisa kita lihat ketika printer sedang error, misal melalui lampu indikator  yang berkedap kedip dalam jumlah tertentu.

Masalah ini biasa terjadi pada hampir semua jenis dan merk printer, seperti Canon, Epson, HP, dll. karena pada dasarnya setiap printer memiliki umur daya guna sama seperti LCD. dan dari pihak mereka pun masing - masing akan mengantisipasi hal ini jika printer telah error atau rusak dengan menyediakan software resetter.
Cara Memperbaiki ( Reset ) Canon IP2770 Error 5B00
Masalah Error pada Printer Canon iP2770 sering kali terjadi, Namun kali ini Printer Canon iP2770 mengalami Error 5B00 dan harus dilakukan reset Printer Canon iP2770 agar Printer dapat digunakan kembali.

Panduan Cara Memperbaiki ( Reset ) Canon IP2770 Error 5B00


Sebelumnya sobat harus sudah memiliki resetter Canon IP2770. Jika belum punya coba Download Resetter canon iP2770 v1074 yang banyak tersebar di internet atau sobat bisa mendownloadnya disini secara gratis. 
Untuk mereset printer canon IP2770, printer harus dalam keadaan service mode terlebih dahulu, Caranya :
* Colok Printer dengan aliran listrik ( namun jangan di nyalakan )
* Tekan tombol RESUME selama dua detik
* Sambil menekan tombol RESUME, anda tekan tombol POWER sampai lampu indikator menyala hijau
* lalu anda lepas tombol RESUME ( tombol POWER tetap dalam keadaan di tekan )
* dan anda tekan lagi tombol RESUME sebanyak 5 kali ( ingat 5 kali, tekan-lepas tekan lepas tekan )
* lalu lepas kedua tombol RESUME dan POWER secara bersamaan
* lampu indikator akan berkedip dan menyala hijau
* biasanya komputer akan mendeteksi perangkat baru, namun anda bisa abaikan saja

Kemudian tinggal kita reset pakai reseter yang sudah di download tadi.  langkah selanjutnya anda extract file resetter yang tadi sudah anda download. lalu jalankan program resetter tersebut.
jangan lupa juga untuk menyiapkan beberapa lembar kertas untuk printer dapat melakukan reset.
Tutorial Memperbaiki Error 5B00 Printer Canon IP2770
  1. Tekan tombol MAIN seperti pada gambar di atas lalu printer akan melakukan print dengan hasilnya "D=000.0"
  2. lalu tekan tombol EEPROM Clear seperti pada langkah kedua di gambar. lalu kembali printer akan melakukan print dengan hasil yang beragam, namun perhatikan, akan ada tulisan "TPAGE(TTL=00000)" ini menandakan bahwa Printer canon ip2770 telah berhasil di reset.
Sekarang matikan printer dan kembali nyalakan. test dengan melakukan print beberapa dokumen, seharusnya kini Printer canon kamu sudah bisa beroperasi seperti sedia kala. 
UPDATE ! :

Untuk beberapa Kasus resetter tools v1074 ternyata mengalami Not responding pada saat memulai reset. untuk yang mengalami hal seperti demikian, silahkan menggunakan resetter tools V3400 yang sudah di update, bisa anda ambil disini..

RESETTER CANON IP2770 V3400

Cara menggunakannya :
  • Masuk ke Service mode terlebih dahulu 
  • Pada menu absorber clear ink counter pilih Main kemudian klik SET di sebelah kanannya. 
  • Pada menu ink absorber counter pilih Main kemudian klik SET di sebelah kanannya. 
  • Kemudian klik EEOPROM. maka printer akan cetak 1 halaman.

No comments:

Post a Comment